banner 728x250

Arena Judi di Bantaran Sungai Deli Digerebek Polisi

banner 120x600
banner 468x60

Invocavit.Com – Sehari sebelumnya, Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan baru saja melakukan pengerebekan narkoba di bantaran Sungai Deli Jalan Young Panah Hijau, Kelurahan Pekan Labuhan, Kec. Medan Marelan, Kota Medan.

Kali ini, giliran Satreskrim yang melakukan penggerebekan bantaran sungai Deli, Kamis (16/6/2022) sore.

banner 325x300

Dalam penggerebekan yang dipimpin Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan AKP Rudi, petugas mengamankan belasan mesin judi dindong, dua unit mesin tembak ikan, senjata tajam, senapang angin yang telah dimodifikasi dan puluhan alat isap narkoba.

Selain mengamankan mesin judi ketangkasan, petugas juga mengamankan dua orang dalam kasus kepemilikan senapan angin rakitan dan narkoba.

Pengamatan wartawan dilokasi, satu persatu rumah warga yang diduga menyimpan mesin judi ketangkasan digeledah oleh petugas.

Kebanyakan rumah yang menyimpan barang – barang haram tersebut ditinggal pemiliknya dalam kondisi terkunci, untuk masuk petugas terpaksa harus mendobrak pintu rumah.

Kasat Reskrim AKP Rudi Sahputra mengatakan, kegiatan yang dilakukan pada hari ini sebagai bentuk respon keluhan dari masyarakat.

“Kita banyak menerima laporan dari warga kalau lokasi tersebut digunakan sebagai tempat berjudi dan narkoba, makanya Satreskrim Polres Belawan bersama Polsek Labuhan melakukan penertiban,”ucapnya.

Lanjut AKP Rudi, untuk barang bukti akan langsung diamankan di Polres Pelabuhan Belawan.

“Semua mesin judi akan kita bawa ke Polres Pelabuhan Belawan termasuk dua orang, yang satu kedapatan memilik narkoba dan satu lagi memilik senjata senapang angin rakitan dan Sajam,” ungkapnya. (top)

banner 325x300

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *