Irjen Pol.Prof Dr.H.Dadang Hartanto SH.S.IK.M.Si dikukuhkan Rektor UMSU Prof Dr.Agussani MAP Menjadi guru besar Ilmu administrasi publik di UMSU (jos Tambunan).
INVOCAVIT.COM, MEDAN – Irjen Pol. Prof Dr. H Dadang Hartanto SH.SIK.M.Si dikukuhkan menjadi guru besar Univesitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dalam bidangilmu administrasi public, oleh Rektor UMSU Prof Dr.Agussani MAP, Sabtu (27/5).
Pengukuhan guru besar ilmu administrasi public berlangsung di Auditorium UMSU Jl.Muhtar Basri Medan yang dihadiri Kapolri Jenderal Pol.Drs.Listyo Sigit Prabowo, Ketua Umum PP Muhammadiyah khaidir Nazir, Ses Kompolnas Irjen Pol (Purn) Dr.Benny Johannes Mamoto, M.Si, Gubsu Edy Rahmayadi, Ketua DPRDSU Baskami Ginting, Kajatisu, Idianto SH.MH, sejumlah jenderal Polri dan para PJU Mabes Polri, Alumni Akpol 1994 (Tunggal Panaluan), PJU Poldasu dan Forkopimda.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam kesempatan itu mengucapkan selamat dan sukses kepada Irjen Pol. Prof Dr.H Dadang Hartanto SH.M.Si atas pengukugan sebagai guru besar bidang ilmu administrasi publik.
Kata Kapolri, Irjen Pol Prof Dr. Dadang Hartanto SH.SIK.M.Si merupakan bakti Polri yang senantiasa memberikan kontribusi aktif pada dunia Pendidikan ditengah-tengah pengabdiannya dalam menjalankan tugas sebagai praktisi di kepolisian.
“Penganugerahan gelar guru besar ini merupakan suatu kebanggan bagi keluarga besar Polri. Hal ini juga sekaligus menjadi bukti dan komitmen Polri untuk terus membangun SDM-SDM unggul sehingga dapat meningkatkan profesionalisme dan kwalitas pelayanan public terhadap masyarakat,” ujar Jenderal Listyo.
Kapolri berharap dengan gelar yang disandang Irjen Pol Prof Dr.H.Dadang Hartanto dapat menjadi amanah untuk terus memberika sumbangsih pemikiran dan memperkaya khasanah keilmuan yang dapat bemanfaat bagi Polri dan masyarakat terutama dalam bidang administrasi publik.
Sementara itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah Khaidar Natzir mengatakan, dengan pengukuhan Irjen Pol. Prof.Dr.H. Dadang Hartanto SH/SIK.M.Si menjadi guru besar di UMSU, dapat menjadi nilai tambah dalam meningkatkan mutu Pendidikan di UMSU.
“Kita sudah mendengar orasi ilmiah saudara Irjen Pol. Prof Dr.H Dadang Hartanto SH.S.IK.M.Si yang kita harapkan menambah khasanah keilmuan di UMSU secara khusus dan Polri serta masyarakat secara umum. Saya selaku professor saja sangat sulit mencerna orasi ilmiahnya tadi, karena saya memang adalah professor ilmu sosiologi,” kata Khaidar Natzir disambut tawa dan tepuk tangan hadirin.
Dia mengatakan, peran kaum akademik terus mentrasper nilai-nilai moral agar menjadi moralitas public menanamkan kepercayaan amanah integritas etika dan segala nilai tentang salah baik buruk dan pantas tidak pantas.
“Peran intelektual yakni mencerdaskan kehidupan bangsa. Kita menyadari disamping kemajuan yang telah kita peroleh sebagai bangsa, dunia Pendidikan kita terus mengalami kemajuan tetapi tingkat daya saing kita masih dibawah negara ASEAN. Dan ini memerlukan usaha optimalisasi dan akselerasi dari seluruh Lembaga Pendidikan kita,” jelasnya.
Akan halnya dengan Rektor UMSU Prof Dr.Agussani MAP mengucapkan selamat atas pengkuhan Prof Dr H Dadang Hartanto SH.S.IK.M.Si dalam bidang ilmu administrasi public. Dia juga mengatakan merupakan penghormatan yang tak terhingga dari UMSU atas kehadiran Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan para jenderal dalam pengukuhan guru besar tersebut.
Prof Dr. Agussani mengatakan, Prof Dr Dadang Hartanto adalah salah satu sosok yang istimewa karena selain berdinas aktif di kepolisian juga sukses berkipar di akademik. Kami berharap semangat dan kerja keras Prof Dadang Hartanto dapat menjadi inspirasi dan motifasi bagi dosen UMSU lainnya yang sedang mempersiapkan diri menjadi guru besar.
“Istri beliau, Ibu Fitri Hartanto juga merupakan dosen tetap di UMSU Fakultas Pertanian. Jadi sangat luar biasa pak Kapolri,” kata Rektor melaporkan Dadang Hartanto ditetapkan menjadi professor pada 8 Februari 2023, dosen NIDK (Nomor Induk Dosen Khusus) dalam bidang administrasi publik untuk budi kerja lembaga layanan pendidikan tinggi wilayah I pada Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.
Rektor UMSU juga mengakui kalau Prof Dr Dadang Hartanto, kata Rektor UMSU, merupakan dosen NIDK yang pertama meraih guru besar di UMSU. (jos).







1o3ry3