Tabung Gas Meledak di Komplek Liberty Glugur Darat I, Ibu dan Anak Luka Bakar

Tangkapan Layar, video yang beredar.(dok).

 

 

MEDAN, INVOCAVIT.COM – Viral, sebuah video yang merekam momen ledakan hebat di perumahan Liberty Kota Medan. Video itu viral pada Rabu (15/5/2024) sekitar pukul 06.50 WIB di Jalan Pendidikan Komplek Liberty, Kelurahan Glugur Darat I, Kecamatan Medan Timur.

 

Dalam video tersebut, terlihat seorang pengendara sepeda motor sedang melintas di depan salah satu rumah elit di komplek tersebut. Tiba-tiba, rumah tersebut meledak dengan hebat, menghancurkan bangunan sekitarnya.

 

 

Bahkan, satu untuk mobil yang terparkir digarasi terdorong sampai keluar.

 

Informasi yang diperoleh menyebutkan bahwa dua orang laki-laki dan perempuan yang berada di dalam rumah mengalami luka bakar serius.

 

Akibat ledakan tersebut, sebanyak lima rumah mengalami dampak, di mana satu rumah mengalami kerusakan sekitar 80%, sementara empat rumah lainnya mengalami retakan dinding, runtuhnya asbes, kerusakan atap, dan perabotan dapur rusak.

 

 

 

Dua unit mobil juga mengalami kerusakan serius akibat reruntuhan bangunan. Mobil Toyota Avanza dan mobil Chevrolet rusak parah.

 

Menurut kesaksian seorang Satpam di komplek tersebut, ledakan terdengar sekitar pukul 06.40 WIB dan terasa getarannya. Satpam tersebut segera menghubungi pihak kepolisian setelah mendengar ledakan tersebut.

 

Keterangan dari saksi menyebutkan bahwa ledakan disebabkan oleh kebocoran tabung gas 12 kg. Pihak kepolisian sedang menyelidiki lebih lanjut dan  Puslabfor Polda Sumatera Utara telah melakukan olah tkp untuk membantu dalam penyelidikan.

 

 

Kanit Reskrim Polsek Medan Timur AKP Budiman Simanjuntak ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.

 

“Ada dua orang (terluka), ibu dan anak,” tandasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *