Komjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak Dilantik Jabat Sestama Lemhanas RI.(ist)
INVOCAVIT.COM, MEDAN – Nama, RZ Panca Putra Simanjuntak tidak asing lagi bagi warga Sumatera Utara. Putra kelahiran Balige, Kab Toba 19 Januari 1969 ini adalah mantan Kepala Kepolisi Daerah Sumatera Utara (Kapoldasu), ketika masih berpangkat Inspektur Jenderal (Irjen).
Setelah 2 tahun 6 bulan memimpin Polda Sumut, yang merupakan Kapolda Sumut terlama, suami Ny Rita Panca Putra Simanjuntak itu dimutasi. Mutasi Polri itu tertuang dalam surat telegram rahasia (TR) Nomor: ST/1394/VI/KEP./2023 tanggal 24 Juni 2023, selanjutnya Irjen Panca menjadi perwira tinggi (Pati) di Lemdiklat Polri. Adapun posisinya sebagai Kapolda Sumut digantikan Irjen Agung Setya Imam Effendi, alumni Akpol 1988 yang akan memasuki purna bhakti tahun 2024.
Jumat 8 September 2023, merupakan hari bersejarah bagi Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak, M.Si. Dihari itu juga, dia dilantik menjadi Sestama- Lemhanas (Sekretaris Utama- Lembaga Ketahanan Nasional) dengan pangkat Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi.
Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), adalah Lembaga Pemerintah Non Kementerian Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pendidikan pimpinan tingkat nasional, pengkajian strategi ketahanan nasional dan pemantapan nilai-nilai kebangsaan.
Lembaga Pertahanan Nasional berdiri pada tanggal 20 Mei 1965 berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 1964, dan berada langsung di bawah Presiden. Adapun tugas Sestama Lemhanas adalah sebagai pembantu Gunernur Lemhanas.
Komjen Pol Drs. RZ Panca Putra Simanjuntak, M.Si dalam konfirmasi lewat WhatsAap (WA), Jumat 8 September 2023 membenarkan dirinya telah dilantik menjadi Sestama Lemhanas RI. ”Horas lae.. Terimakasih atas dukungan selama ini.. Mohon doanya dan Tuhan Memberkati. Salam kel”.
”Sestama Lemhanas RI (🙏⭐⭐⭐🙏), lae”, akunya.
Profil Singkat Komjen Pol Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak
Komjen Pol Drs.Ridwan Zulkarnaen Panca Putra Simanjuntak adalah perwira tinggi Polri, yang berpengalaman di bidang reserse. Memiliki karier cemerlang di Kepolisian Negara Republik Indonesia.
Sebelum dilantik menjadi Sestama Lemhanas pada Jumat 8 September 2023, pria berdarah batak, kelahiran zodiak Capricon(19 Januari 1969) ini menjabat Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara.
Selama menjabat Kapolda Sumut, ayah satu orang anak itu menorehkan banyak prestasi. Mulai dari pencapaian target vaksinasi Covid-19 tercepat dari seluruh propinsi di Indonesia, pengamanan Pilkades (Pemilihan Kepala Daerah) serentak hingga tidak satupun ditemukan sengketa. Bahkan, pengamanan event internasional yakni Perhelatan F1 Boat Race atau F1H20 di Danau Toba, 24-25 Februari 2023 yang diikuti 15 negara dan pertemuan Grand W20 Summit di Dabau Toba, 27-29 Juli 2022.
Selain sukses dalam pengamanan perhelatan nasional dan internasional, salah seorang Kapolda Sumut yang menjadikan salah satu dari 10 quik respon ”Jadikan media sebagai mitra strategis menjaga Kamtibmas”, sukses mengungkap berbagai kasus kejahatan, diantaranya pembunuhan dan tindak kekerasan serta teror yang dialami wartawan, perampokan bersenjata api toko emas di Medan, pengungkapan kerangkeng manusia dirumah mantan Bupati Langkat. Delapan orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini. Dua di antaranya adalah Bupati Langkat nonaktif Terbit Rencana Perangin Angin dan anaknya Dewa Perangin Angin, hingga perampokan yang menewaskan mahasiswa UMSU (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara) dan masih banyak lagi.
Yang paling mengesankan, dalam setiap pengungkapan kasus kriminal, semua diungkap dengan tuntas tanpa sisa (Pelaku), sesuai mottonya: Kerja Cerdas, Kerja Cepat, Kerja Tuntas”.
Tercatat, beliau adalah Kapolda yang sangat aktif menggunakan heli kopter dalam setiap kunjungan ke daerah (Polres). Langkah itu dilakukan untuk mempercepat pelayanan ke Polres jajaran mengingat jarak tempuh masing-masing Polres dari Mapolda Sumut (Medan) memakan waktu sampai 12 jam perjalanan darat. Sehingga dalam satu hari bisa menyinggahi 2 sampai 3 Polres dalam satu hari.
Dengan kinerja yang mumpuni selama menjabat Kapolda Sumut, dia memperoleh banyak penghargaan antara lain, piagam penghargaan dari KPK RI sebagai Polda terbaik dalam penanganan kasus-kasus korupsi, penghargaan Kompolnas Award 2022 sebagai salah satu Polda yang menunjukkan kinerja terbaik di seluruh Indonesia.
Kemudian, penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutahan (KLHK) karena dinilai ikut peran aktif dalam upaya perlindungan dan rehabilitasi mangrove . Penghargaan diberikan langsung Menteri LHK Siti Nurbaya di acara Hari Bakti Rimbawan ke-40 Tahun 2023 di Auditorium DR Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Kamis (16/3/2023).
Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak, Piagam penghargaan dari Lemkapi sebagai Polri Presisi dan lain-lain.
Dengan karier cemerlang dikepolisian, Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak mendapat penugasan sebagai Direktur Penyidikan KPK selama 11 bulan. Selama berada di institusi anti rasuah itu, Panca Putra Simanjuntak banyak menyelesaikan kasus yang mangkrak. Ada 21 Operasi Tangkap Tangan (OTT) bahkan kasus TPPU Tubagus Chairi Wardana yang mangkrak di KPK selama enam tahun.
Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1990 itu selama bertugas dikepolisian menduduki jabatan strategis antara lain:
Kapolres Banyumas
· Kapolres Tegal (2010—2011)
· Wadirreskrimsus Polda Jateng (2011—2012)
· Dirreskrimsus Polda Kalteng (2012—2013)
· Dosen Utama STIK Lemdikpol (2013—2017)
· Wadirtipidum Bareskrim Polri (2017—2018)
· Direktur Penyidikan KPK (2018—2020)
· Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri (2020)
· Kapolda Sulawesi Utara (2020—2021)
· Kapolda Sumatera Utara (2021—2023)
· Pati Lemdiklat Polri (2023)
· Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional (2023).
(jos)












